Lakalantas Di Warung Haji Wanakerta Dikaitkan Dengan Misteri Oleh Warga Bungusari

Sebuah truk boks terguling di Jalan raya Warung Haji, Desa Wanakerta Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta, Selasa (1/9/2029) tadi pagi.
Purwakarta - Sebuah mobil truk boks hitam Nopol B 9714 J bermuatan barang makanan, terguling di jalan raya Warung Haji RT 02/01 Desa Wanakerta Kecamatan Bungursari Kabupaten Purwakarta.

Kejadian tersebut diperkirakan terjadi pada hari Selasa (01/9/2020) ini, diperkirakan pukul 09.30 WIB itu namun tidak menyebabkan korban jiwa.

"Penyebab kejadian itu diperkirakan terjadi dikarenakan pecah ban pada truk, lalu oleng dan terguling menimpa sebuah motor yang sedang terparkir di sana," sebut Agus (30) warga yang tinggal tak jauh di sekitar lokasi kejadian.

Masih kata Agus, beruntung si pemotornya pada saat kejadian sedang berbelanja kembang di sekitar, sehingga mobil tidak menimpa pengemudi motor.

"Pasca kejadian itu, kebetulan saya sehabis pulang dari Kecamatan Bungursari, ketika saya lihat di TKP, mobil boks itu sudah terguling," jelasnya ketika dikonfirmasi oleh Media KIM Kabupaten Purwakarta, Selasa (1/9/2020).


Sementara itu menurut tokoh masyarakat di Wanakerta, dahulu kala di sekitar TKP menurut informasi, merupakan salah satu tempat pemotongan orang, sehingga di anggap orang merupakan daerah yang terkenal angker.

"Jaman orde lama, orang yang di duga di anggap radikal maka dia di bunuh dengan cara di sembelih lalu dimasukkan ke dalam karung lalu di buang di sekitar," jelas Atang ( 68) tokoh masyarakat.



Atang menjelaskan disana dahulu disana masih hutan belantara dan dianggap angker.

"Sekarang di sekitar lokasi di jadikan sebagai lahan perhutani dan disewakan untuk berjualan kembang," pungkas Atang menanggapi sering terjadi lakalantas di sekitar. 


Reporter: Yusup Bachtiar (KIM Kabupaten Purwakarta)