Sediakan Doorprize, Cara Pemdes Wanakerta Menarik Minat Warga Untuk Vaksinasi


Purwakarta
- Ada yang berbeda dalam pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan oleh 
Pemerintah Desa Wanakerta, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta, Provinsi Jawa Barat ini.

Untuk menarik minat warga agar bersedia melakukan vaksinasi, 
Pemerintah Desa Wanakerta menyediakan doorprize bagi warga yang telah melakukan vaksinasi.

Kegiatan vaksinasi di Desa Wanakerta ditinjau langsung Camat Bungursari, Wawan Darmawan. Dalam kesempatannya, ia menuturkan, hari ini, Selasa (19/4/2022) ada beberapa desa yang melaksanakan kegiatan vaksinasi. 
 

"Untuk Desa Wanakerta dan BUMDes Bumi Raharja ini sangatlah luar biasa, dimana semua warga yang ikut vaksin, diberikan door prize. Dengan mengikuti vaksinasi, warga tentunya tak perlu khawatir atau resah ketika akan mudik lebaran," jelas Camat, ketika ditemui oleh Reporter Media KIM Kabupaten Purwakarta, Selasa (19/4/2022).

Sementara itu ditemui di kantornya, Kades Wanakerta H. Somad Muhamad, mengaku alasan dia bersama dengan stafnya menyediakan doorprize itu bertujuan untuk menarik minat para warga agar berbondong-bondong mengikuti vaksin sebelum menuju ke kampung halamannya untuk mudik.

"Alhamdulillah, pemerintahan desa telah melaksanakan kegiatan vaksin, dimana pada kegiatannya kami sediakan door prize, ternyata program door prize ini ada manfaatnya juga. Dapat dilihat tadi dari jumlah kehadiran mereka para warga, yang datang ke desa sangat banyak, mencapai 300 (tiga ratus) lebih orang," jelas Kades di ruang kerjanya.

Dalbo sapaan akrabnya Kades Wanakerta menyebutkan bahwa dirinya beserta perangkat desa tak mengira dalam vaksinisai kali ini akan banyak di ikuti warga.
 

"Tak disangka dan tak diduga, ternyata dengan cara menyediakan door prize di kegiatan vaksinisai kali ini, diserbu warga. Tadinya kami kira di bulan Ramadhan ini dimana umat muslim sedang menjalankan Ibadah Saum Ramadhan, ternyata membludak begini," katanya.

Ia menambahkan, selain door prize, pihaknya juga menyediakan angkutan antar jemput warga dari RT nya masing-masing.

"Kami atas nama pemerintah desa Wanakerta menghaturkan terima kasih atas kerjasamanya, terutama kepada Muspika Bungursari dan Puskesmas Bungursari dimana dalam kegiatan vaksinisai ini banyak di minati warga," ucap Dalbo menutup kata.


Media KIM Kabupaten Purwakarta
Reporter: Yusup Bachtiar (KIM Bungursari Ceria)