Kades Citamiang Ingatkan Warganya Tuk Divaksinasi dan Waspada Terhadap Bencana


Purwakarta
- Kepala Desa Citamiang Ence Suryana menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan di Ponpes Darul Amanah Kampung Sukamulya Desa Citamiang Kecamatan Maniis Kabupaten Purwakarta, pada hari Kamis (4/11/21) malam.

Pada sambutannya, Kades yang biasa disapa Babah ini mengajak kepada seluruh warganya yang belum di vaksinasi agar segera melaksanakan vaksinasi. 

"Sejauh ini informasi pelaksanaan vaksinasi sudah disampaikan oleh Pemdes Citamiang melaui Ketua RT agar menginformasikan kembali kepada warganya," kata dia.

Selain itu juga Babah menghimbau agar selalu waspada dan siaga akan terjadinya bencana, mengingat situasi cuaca ekstrim akhir-akhir ini. 

"Mudah-mudahan kita semua senantiasa berada dalam lindungan Allah SWT, dijauhkan dari segala bahaya," ucap Babah.

Sesuai arahan Pa Camat, lanjut Babah, kami informasikan kembali kepada seluruh warga Desa Citamiang agar selalu waspada dan siaga.

"Kerawanan bencana yang berpotensi terjadi di wilayah Desa Citamiang seperti pergeseran tanah, longsor dan pohon tumbang," pungkasnya.

KIM Kecamatan Maniis (KIM Maniis Harmonis)
Reporter: Arie Pradana Putra