RBTM 1 Rawasari Plered Juarai Turnamen Sepakbola Dusun Cup 2020

Ahmad Sanusi Sekdes Rawasari Kecamatan Plered Purwakarta, saat sedang memberikan sambutan pada acara penutupan Turnamen Sepak Bola Mini
Purwakarta - Turnamen mini soccer memperebutkan Dusun Cup 2020 se-Desa Rawasari Kecematan Plered Kabupaten Purwakarta, di tutup secara resmi.

Dalam sambutan rangkaian penutupan HUT RI Ke 75, di tahun 2020, Ahmad Sanusi, Sekdes Rawasari mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

"Kami ucapkan banyak terima kasih kepada para panitia, sebab atas prakarsa panitia, kegiatan ini dapat terselenggara. Tak lupa kami selaku pemerintahan desa juga sangat berterima kasih kepada para pemain, termasuk para penonton, sehingga pertandingan ini dapat berakhir pada sore hari ini," sebut Ahmad Sanusi, mewakili PJ Kades yang pada saat itu berhalangan hadir.

Sekdes menambahkan, dirinya mewakili PJ Kades berharap agar kegiatan tersebut kedepannya bisa di selenggarakan oleh para warga.

"Mudah-mudahan saja kegiatan peringatan HUT RI kedepannya bisa meriah lagi, kemudian jadikan kegiatan olahraga ini sebagai ajang silaturahmi dan mempererat hubungan keluarga antara pemain," harapannya, ketika di wawancara oleh Media KIM Kabupaten Purwakarta, Minggu (30/8/2020) di lapang Ongen Rawagede.

Sementara itu menurut panitia, kegiatan ini di selenggarakan oleh para pemuda di desanya itu diikuti oleh 10 club sepakbola.
 
Penyerahan piala Kedusunan Cup kepada club sepakbola RBTM 1
"Turnamen mini soccer ini bertemakan (Ulin Diburuan/Main di Perkampungan) di mulai dari 9 Agustus yang lalu, kini di tutup oleh Sekdes Rawasari," ujar Bubun Bunyamin selaku wakil ketua panitia pelaksana.

Dikethui dalam pertandingan terakhir memperebutkan juara kesatu pada penutupan piala Kedusunan se Desa Rawasari tersebut antara RBTM 1 melawan Bu-Rock 19, dimenangkan oleh RBTM 1.


Reporter: Yusup Bachtiar & Abun (KIM Kabupaten Purwakarta)