Pembangunan Harus Memikirkan Aspek Lingkungan

Warga di desa Wanakerta Kecamatan Bungursari Purwakarta, saat mengikuti Musyawarah rencana pembangunan tingkat desa (MUSRENBANGdes), Senin (13/1/2020).
Bungursari - Pemerintahan Desa Wanakerta Kecamatan Bungursari Kabupaten Purwakarta, berharap anggaran bantuan yang diterima oleh desa, pada tahun 2020 ini, dapat terserap sesuai dengan kebutuhan skala prioritas utama pengajuan warga dengan memikirkan beberapa aspek kehidupan dan berbasis lingkungan.

Menurut H Somad Muhamad Dalbo, Kades Wanakerta Kecamatan Bungursari Kabupaten Purwakarta, anggaran yang telah di terima oleh pemerintah desa, pada tahun 2019 yang lalu, telah di salurkan sesuai dengan peruntukan, diantaranya adalah pembangunan drainase, hotmik. Termasuk bantuan pemasangan listrik untuk mesjid dan pengadaan kain kafan, ujarnya kepada para warga yang hadir dalam acara Musyawarah rencana pembangunan tingkat desa (MUSRENBANGdes).

"Warga di desa ini juga telah kami imbau, untuk mengurangi penggunaan sampah plastik dengan menggunakan barang ramah lingkungan. Kami juga bersama dengan Badan usaha milik desa (BUMDesa) Bumi Raharja telah melakukan pengelolaan sampah dari lingkungan sekitar," sebutnya ketika di temui oleh KIM Kabupaten Purwakarta, 
Senin (13/1/2020), di aula kantor desa.
 


Kedepannya masih menjadi prioritas utama adalah infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat, diharapkan dana bantuan yang akan diterima oleh Desa, dapat terserap demi terwujudnya tujuan pemerataan pembangunan di desa, pungkasnya. 


(Yusup Bachtiar)
KIM Kabupaten Purwakarta