WaBup H.Aming Santuni Yatim-Piatu dan Dhuafa Sahabat Akhirat Purwakarta

Wabup Aming santuni anak yatim
 Babakancikao - Sebagai tanda kasih sayang dan do'a dalam memuliakan anak-anak yatim-piatu khususnya dan dhuafa, Yayasan Sahabat Akhirat Purwakarta dalam acara tasyakuran dan peresmian sekretariatnya yang beralamat di Kp. Mekarsari RT/RW 04/02 Desa Ciwareng Kecamatan Babakancikao Kabupaten Purwakarta mengelar acara santunan.

Acara tasyakuran dan peresmian Sekretariat Yayasan Sahabat Akhirat Purwakarta ini diresmikan H.Aming Wakil Bupati Purwakarta-Jawa Barat. Yang dihadiri pula oleh Cece Husni Romli, S.Pd selaku Kasi kesos kecamatan, Asep Sukandar S.Sos Kasi PMD kecamatan selaku Penjabat Kades Ciwareng, Babinsa dan Babinkantibmas, Bamusdes, perangkat desa dan perwakilan RT/RW serta warga masyarakat Ciwareng. 



150 anak yatim-piatu dan dhuafa
Sebanyak 150 anak yatim-piatu dan dhuafa dihadirkan Yayasan Sahabat Akhirat Purwakarta mendapatkan santunan yang di berikan oleh Wakil Bupati Purwakarta H.Aming. Acara ini diisi pula dengan Marawis dan Hafiz ayat Al-Qur'an oleh anak-anak pengajian mesjid Al-Hikmah RW 02 Desa Ciwareng.

H. Aming Wakil Bupati Purwakarta dalam sambutanya juga beliau mengulas tentang pencapain Pemkab Purwakarta bersama Bupati Ambu Anne,

" Program Pemerintahan Purwakarta yang telah di capai diantaranya, dibidang pendidikan, Sekolah Dasar (SD) dan SMP sekarang ini di Purwakarta gratis. Dan untuk kedepannya kami bekerja sama dengan Pemprov Jabar untuk SLTA akan di gratiskan juga" ujar Aming.


" Dan dibidang Kesehatan, diantaranya 183 desa di kabupaten Purwakwrta sudah mempunyai Ambulance Desa dari DBHP dan dipergunakan untuk pelayanan masyarakat " tambah Aming.

Selain itu menurut H. Aming dibidang Insfratuktur, pembangunan gedung kantor-kantor pelayanan masyarakat, jalan- jalan dan jembatan penghubung, dan masih banyak lagi yang lainya.
 
Pengurus Yayasan Sahabat Akhirat Purwakarta, Aparatur Desa dan Kecamatan

Muhammad Iqbal selaku ketua panitia Yayasan Sahabat Akirat Purwakarta, menuturkkan,

"Kami atasnama Yayasan Sahabat Akhirat Purwakarta dan Panitia mengucapkan terimakasih banyak atas perhatian serta kehadiran bapak Wabup, kecamatan Babakancikao, Kades dan Aparatur Desa Ciwareng, Babinsa dan Babinkantibmas serta semua yang telah hadir dan membantu acara ini." tutur Iqbal.



(Ali)
KIM Kec. Babakancikao