Sambut HUT RI ke-78, Karang Taruna Tanjungsari Hadirkan Pesepakbola Wanita


Purwakarta
- Karang Taruna Kembang Tanjung Desa Tanjungsari Kecamatan Pondoksalam Kabupaten Purwakarta mengadakan turnamen sepak bola antar dusun yang diselenggarakan di lapangan Kencana Desa Tanjungsari, pada Jumat (4/8/23).

Acara dibuka langsung oleh Sekretaris Desa Tanjungsari Apit Sukmana. Dalam sambutannyanya ia mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun kemerdekaan republik Indonesia yang Ke-78 dengan diikuti oleh pesepak bola wanita yang terdiri dari 5 Dusun dan Ibu ibu PKK.

"Alhamdulilah kegiatan menyambut HUT RI yang ke-78 ini sangat menghibur masyarakat Desa Tanjungsari, karena sudah sekian lama setelah Covid tidak merayakannya," ujar Apit saat ditemui oleh Reporter Media KIM Kabupaten Purwakarta Jumat (4/8/23).

Dengan adanya kegiatan turnamen sepak bola antar dusun, Apit pun berharap warga Desa Tanjungsari bisa menjaga ke kompakan untuk memeriahkan HUT RI ini.

"Mudah-mudahan Desa Tanjungsari ini kedepannya lebih maju kompak dan bisa bersatu untuk mengangkat Citra Desa Tanjungsari," harapnya.

Ditempat yang sama, panitia pelaksana, Mulyana, mengungkapkan kegiatan hari ini adalah pembukaan sepak bola dari usia 5 Tahun sampai 15 Tahun.
 

"Kegiatan ini digelar dalam rangka menyambut HUT RI ke-78. Semoga terus semakin maju," ucap Mulyana yang juga menjabat sebagai Ketua Karang Taruna Desa Tanjungsari.

Sementara itu, Camat Pondoksalam Hilman Nugraha yang hadir pada saat itu turut mengapresiasi dengan kegiatan dalam rangka menyambut HUT RI ke-78.

"Semoga turut menjaga mempererat tali silaturahmi antar warga menjaga kekompakan dan kebersamaan, karena itu salah satu modal di desa untuk mensukseskan seluruh pembangunan yang ada di Desa Tanjungsari," ungkapnya.


Media KIM Kabupaten Purwakarta
Reporte: Abun Bunyamin
Editor: Abdar