Keluh Kesah Pernikahan Pasangan Warga di Purwakarta Gunakan Aplikasi Elsimil Jadi Terhambat


Purwakarta
- Warga atau pasangan calon pengantin (Catin) masih kesulitan saat sedang mendaftar di Aplikasi Elektronik Siap Nikah dan Siap Hamil (Elsimil).

Walaupun warga mengaku sudah dipandu oleh petugas BKKBN (petugas lapangan KB) di Kecamatan Bungursari Purwakarta Jawa Barat.

Cucu Sulistiawati dengan Alfin Triansyah, dimana Cucu Sulistiawati itu merupakan salah satu pengurus di Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Kabupaten Purwakarta anggota Srikandi FK-KIM.

Pernikahan Cucu dan Alfian di laksanakan di Kantor Urusan (Agama KUA) Kecamatan Bungursari pada hari Jumat, (17/3/2023).

Cucu Sulistiawati warga Dangdeur Kecamatan Bungursari,menuturkan bahwa dirinya sebelum melangsungkan pernikahan itu diharuskan untuk melakukan pengecekan kesehatan di Puskesmas Bungursari, setelah memperoleh keterangan dari pihak Puskesmas dia mengaku mengalami kendala saat mengisi format yang ada di Elsimil tersebut.

"Saya sudah beberapa kali berusaha untuk mengakses aplikasi Elsimil ini melalui handphone, namun hingga saat berlangsungnya prosesi pernikahan masih belum bisa berhasil mendaftar di Elsimil tersebut," katanya, Jumat pagi, (17/3/2023) di temui di KUA Bungursari.

Namun karena sudah memenuhi persyaratan untuk melangsungkan pernikahan tentunya hal itu dikesampingkan oleh pasangan calon pengantin di Kecamatan Bungursari tersebut.

"Daripada harus gagal nikah, mendingan kita menunda pendaftaran via Elsimil tersebut, karena keluarga dari masing-masing sudah mempersiapkan segala urusan pernikahan dan waktunya pun sudah di tentukan pula," katanya.


Media KIM Kabupaten Purwakarta
Reporter: Yusup Bahtiar