Rayakan HUT RI Ke-77, Warga Kertajaya Pasawahan Gelar Pesta Rakyat


Purwakarta
- Dalam rangka mememeriahkan HUT RI Ke-77, Warga Desa Kertajaya, menggelar Gebyar Pesta Rakyat tepatnya di Kampung Ciirateun RT 13 RW 04, Desa Kertajaya, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Minggu (21/08/2022)

Adapun beberapa lomba yaitu balap karung, lomba memasukan paku kedalam botol, lomba memakaikan celana, main bola, pukul kendi, lomba memasukan bola ke dalam kotak khusus anak kecil dan perlombaan lainnya.

Antusias warga sangat tinggi, terlihat berbagai perlombaan pun diikuti oleh warga dengan meriah.

Herdian Sabar Nugraha selaku humas acara gebyar menyebutkan, kegiatan tahun ini berbeda dari acara sebelumnya. Karena perayaan diadakan selama 3 hari. 

"Tepatnya di hari Rabu, 17 Agustus 2022 acara diawali dengan karnaval dan perlombaan skala kecil. Sedangkan acara puncak dilaksanakan selama 2 hari 2 malam, Sabtu sampai dengan Minggu, 20-21 Agustus 2022," ucap Herdian.

Sementara itu, menurut Ketua Panitia Deri Purnama berharap, dari acara ini bisa menumbuhkan rasa kemerdekaan kepada masyarakat.

"Yang terpenting, warga selalu kompak di wilayah RW 04," singkat Deri>

Ditempat yang sama, Udin selaku Ketua RW 04 mengatalan, pihaknya di tahun depan akan membuat yang lebih ramai lagi.

"Melihat antusias warga sangat tinggi, kedepannya, perayaan ini akan lebih ramai lagi," ungkap Ketua RW 04.


Media KIM Kabupaten Purwakarta
Kontributor: Dini (KIM Kecamatan Pasawahan