Pererat Kekeluargaan, Ratusan Buruh PT SIWS Purwakarta Gelar Buka Bersama

PT SIWS Purwakarta Gelar Buka Bersama

Purwakarta
- Bulan suci Ramadhan merupakan bulan penuh berkah, dimana seluruh umat muslim saling berbagi dan saling mengasihi, seperti halnya yang dilakukan oleh para buruh di PT. Sumi Indo Wiring System (SIWS) Purwakarta ini, disetiap tahun mengijak bulan puasa mengadakan buka puasa bersama.

Buka puasa bersama ini dilaksanakan oleh PUK SPAMK FSPMI PT SIWS Purwakarta di aula kantor Konsulat Cabang Federasi, Kecamatan Bungursari Kabupaten Purwakarta.

Menurut Ade Supyani, Ketua PUK SPAMK FSPMI PT SIWS, dalam kegiatan itu dihadiri oleh Perwakilan Wasekjen Exco Pusat Partai Buruh, Indri Yulihartari,SH,.M.Kn. CIL.
 
Wasekjen Exco Pusat Partai Buruh, Indri Yulihartari,SH,.M.Kn. CIL

"Yang hadir dalam acara ini, ratusan buruh dan mereka merupakan buruh di PT SIWS Purwakarta," ujar Ade Supyani ketua PUK SPAMK FSPMI di PT Sumi Indo Wiring Systems, ketika ditemui oleh Reporter Media KIM Kabupaten Purwakarta, Minggu,(24/4/2022) di FSPMI KC Purwakarta, pada saat sedang melaksanakan buka puasa bersama.

Ade menambahkan, melalui kegiatan rutin tahunan tersebut, dijadikan sebagai momentum untuk mempererat tali silaturahmi dengan buruh di perusahaan tersebut.

"Agar tetap terjaga hubungan baik serta mempererat hubungan kekeluargaan, ya salah satunya dengan cara seperti ini, selain itu juga kemarin teman-teman buruh sudah melakukan penyaluran bantuan sosial terhadap keluarga buruh yang dimana tulang punggungnya sudah meninggal dunia dan ada juga yang tidak lagi bekerja. Semoga saja melalui agenda seperti ini, diharapkan dapat memberikan manfaat bagi hubungan kekeluargaan diantara sesama," terang Ade, menutup wawancara.

Media KIM Kabupaten Purwakarta
Reporter: Yusup Bachtiar