Kenal Pamit Serda Amaludin Kepada Serka David, Warga Wanakerta Ucapkan Terima Kasih


Purwakarta
- Serda Amaludin, Babinsa Wanakerta kini digantikan oleh Serka David, sebelumnya Serda Amaludin mengabdi di desa tersebut semenjak tahun 2012.

Kedua orang anggota TNI AD itu berbakti serta mengabdi kepada negara,kini bertugas di Koramil 1907 Bungursari, Kodim 0619/ PWK.

"Sudah 10 tahun saya mengabdi di desa ini, kini menjabat sebagai Babinsa di Desa Cibungur,"ujarnya ketika ditemui oleh Reporter Media KIM Kabupaten Purwakarta, Kamis malam Jum'at (28/4/2022), pada saat kenal pamit dengan perangkat Desa, Bhabinkamtibmas, RT RW, MUI, tokoh pemuda di aula Kondang Desa Wanakerta.

Sementara itu menurut Kades Wanakerta H. Somad Muhamad SM, dirinya mengatasnamakan pemerintahan desa dan masyarakat, mengucapkan terima kasih atas pengabdian Serda Amaludin.

"Semoga saja Serda Amaludin betah di tempat barunya, kami haturkan terima kasih atas pengabdian kepada masyarakat selama 10 tahun di desa ini," kata Dalbo sapaan akrabnya Kades.

Ucapan rasa terima kasih pun di lontarkan oleh peserta ketika usai rapat minggonan kepada Babinsa lama dan Babinsa baru.

Media KIM Kabupaten Purwakarta
Reporter: Yusup Bachtiar


Ikuti berita-berita KIM ter-update lainnya di Google News