Karang Taruna Pusaka Maleber Desa Margasari Gelar Isra Mi'raj


Purwakarta
- Karang Taruna Pusaka Maleber Desa Margasari Kecamatan Pasawahan Kabupaten Purwakarta Jawa Barat, peringati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW di wilayah Desa Margasari tepatnya kediaman rumah Ketua Karang Taruna Margasari, 
Senin malam (14/3/2022).

Dalam sambutannya ketua panitia sekaligus Ketua Karangtaruna Daos mengatakan, kegiatan ini terselenggara atas dukungan dari masyarakat.

"Kami selaku panitia, mengucapkan terima kasih atas dukungan rekan-rekan Karang Taruna, juga pemerintah terkait atas tersenggalaranya acara ini," ucap 
Daos saat ditemui reporter Media KIM Kabupaten Purwakarta, Senin (14/3/22).

Menurutnya, kali ini panitia pelaksana menghadirkan satu orang penceramah kondang, Ustadzah Hj. Liza Azizah. LC aksi Indosiar.

"Saya berharap untuk temen-temen Karang Taruna agar setiap ada kegiatan yang belum bisa terlaksana kedepannya harus bisa dilaksankan, lebih maju kompak juga kerjasama dengan pemerintah dan masyarakat," harap Daos.

Sementara itu, penceramah Ustadzah Hj. Liza Azizah. LC menuturkan, peringatan perjalanan spiritual yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dalam waktu satu malam saja.
 

Ia menjelaskan, peringatan isra miraj hendaknya tidak hanya dimaknai sebagai sebuah seremonial belaka namun sebagai momentum meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.

"Banyak hikmah yang dapat diambil dari kisah perjalanan Nabi Muhammad SAW pada peringatan Isra Mi'raj. Sehingga peringatan ini menjadi penting bagi kita semua," tuturnya.


Media KIM Kabupaten Purwakarta
Reporter: Abun Bunyamin