Kantor Desa Ciwangi Bakal Tempati Lahan 4 Ribu Meter

Kades Ciwangi Abdul Hakim

Purwakarta
- Karena kondisi yang sempit, kini Desa Ciwangi, di Kecamatan Bungursari Kabupaten Purwakarta Provinsi Jawa barat, direncanakan akan dialihkan ke lahan baru.

Rencana tersebut diungkapkan oleh Kades Ciwangi Abdul Hakim ketika ditemui oleh Reporter Media KIM Kabupaten Purwakarta, Kamis (10/3/2022) di ruangannya.

"Ini sih baru rencana, lokasi yang di tempati pada saat ini sudah tidak memadai, ruangan yang ada pun sangat sempit," ungkap Ustadz Iim sapaan akrabnya Kades.

Lim pun mentargetkan pada tahun 2024 yang akan datang rencana tersebut dapat terwujud.

"Mudah-mudahan saja 2 tahun lagi rencana itu dapat segera terwujud. Jadi pada saat ini kami masih melengkapi persyaratan yang harus ditempuh, setelah itu baru akan di layangkan kepihak Kemendes. Jadi jangan sampai dikemudian hari setelah dibangunkan, nantinya jadi masalah," ungkapnya.

Lim pun menjelaskan, sementara ini lokasi yang direncanakan akan menjadi tempat kantor baru tersebut merupakan lahan milik desa yang kini di gunakan sebagai tempat wisata belanja jenis oleh-oleh masih di Desa Ciwangi.

"Jikalau kita lihat kantor-kantor pemerintahan desa di tempat lain itu berada di tengah jalan raya atau jalur utama hanya di sini saja yang lokasinya sempit, banjir ketika di musim penghujan," ucapnya

Lim menambahkan, luas lahan milik desa yang akan di gunakan sebagai kantor baru tersebut diperkirakan 3 ribu- 4 ribu meter. Kantor desa yang pada saat ini ditempati akan di bangunkan gedung atau aula serbaguna.

"Kedepannya mudah-mudahan saja harapannya kantor Desa nanti akan dilengkapi dengan beberapa ruangan staf, mesjid dan aula," papar Ustadz Lim.

Media KIM Kabupaten Purwakarta
Reporter : Yusup Bachtiar