Desa Cicadas Mulai Salurkan BLT dari Dana Desa

Penyerahan BLT dari Dana Desa bulan April telah dilaksanakan Pemerintahan Desa Cicadas yang di saksikan oleh RW, Babinsa dan Kamtibnas.
Purwakarta - Warga Desa Cicadas, Kecamatan Babakancikao, Kabupaten Purwakarta, mulai menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang berasal dari Dana Desa, pada Kamis (30/4/2020).

Kepala Desa Cicadas, H. Sulaeman Purba mengatakan ada sebanyak 139 Kepala Keluarga (KK) dari jumlah penerima berdasarkan hasil pendataan oleh perangkat desa bersama RW dan RT yang di tetapkan dalam Musyawarah Desa (Musdes) di Desa Cicadas yang menerima BLT yang berasal dari Dana Desa (DD) yang berada diwilayahnya.

"Anggaran Dana Desa tahun ini, memang instruksi Kemendes, sebagian dialihkan untuk penanganan Covid-19, bentuknya harus bantuan langsung tunai. Bukan kali ini saja, melainkan BLT Dana Desa akan dilakukan setiap bulannya selama tiga bulan ke depan," kata dia.

Hal senada yang di utarakan oleh Ujang Cahya selaku Sekdes Cicadas, jumah BLT yang diterima sebesar Rp 600.000/bulan dari setiap Kepala Keluarga untuk 3 bulan yaitu bulan April, Mei dan Juni.
 
Pemerintahan Desa Cicadas RW, Babinsa dan Kamtibnas mendatangi langsung kerumah penerima BLT Dana Desa
"Untuk BLT di desanya di anggarkan pencairan untuk 2 bulan (April dan Mei) di tahap pertama DD, untuk bulan Juni akan di anggarkan di pencairan DD tahap 2," ujar Sekdes.


Tonton videonya disini

Reporter: Puji Sumaya (KIM Kabupaten Purwakarta)