Aso Wakili KIM Kabupaten Purwakata Hadiri Upacara HUT RI Ke 75 Bersama Jokowi

Inilah dia sosok Ahmad Sodikin (Aso) yang mewakili KIM Kabupaten Purwakarta untuk mengikuti upacara pengibaran sang saka merah putih pada HUT RI Ke 75 bersama Presiden Jokowi dari Istana negara.
Purwakarta - Hebat, Ahmad Sodikin alias Aso (35) seorang warga dari Kecamatan Darangdan dan merupakan salah seorang anggota Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Kabupaten Purwakarta di Kecamatan tersebut mendapatkan keberuntungan.

Pasalnya, ia mendapatkan undangan khusus untuk mengikuti pengibaran sang saka merah putih pada acara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-75 yang digelar di Istana Negara Jakarta, bersama dengan tamu undangan khusus lainnya pada 17 Agustus 2020 dari istana negara bersama dengan orang nomor satu di Indonesia, yakni Presiden Jokowi dan Istrinya.

Dia mengaku, walaupun hanya sebagai anggota KIM Kabupaten Purwakarta dirinya merasakan bangga bisa mewakili KIM dan satu satunya warga yang mewakili Purwakata dan kehormatan untuk mengikuti upacara peringatan Hari kemerdekaan republik Indonesia yang Ke 75 dari istana negara Jakarta.

Aso termasuk orang yang tergolong beruntung dari 17.845 tamu undangan khusus lainnya dia terpilih mewakili Purwakata dan Jawa Barat untuk mengikuti upacara peringatan HUT RI yang juga akan dihadiri oleh perwakilan negara-negara sahabat.

“Alhamdulillah saya bersyukur bisa terpilih menjadi satu-satunya perwakikan dari Kabupaten Purwakarta pada upacara kenegaraan ini,”ujar Aso ketika dikonfirmasi melalui aplikasi WhatsApp messenger-nya, Minggu (16/08/2020) malam.

Masih kata Aso, Peringatan HUT RI ke-75 kali ini merupakan kehormatan baginya dan hal tersebut merupakan momentum bersejarah bagi dia , karena baru pertama kalinya peringatan tersebut digelar secara virtual. Hal ini dilakukan karena masih merebaknya kasus pandemi Covid -19 yang melanda negeri selama enam bulan terakhir ini.

Kuota partisipasinya terbatas, tamu yang mendapatkan undangan khusus terbatas hingga mencapai 17.845 orang saja. Itu pun hal yang unik, karena merupakan simbol dari 17 Agustus 1945 dan sudah melewati verifikasi data yang dilakukan oleh Bidang Protokoler Kesekretariatan Istana Negara.

“Dalam dua hari ini (15-16 Agustus 2020) saya sudah mengikuti dua kali gladi upacara, dan keikutsertaan saya dalam upacara kenegaraan ini merupakan wujud eksistensi dan ikhtiar saya demi terwujudnya kebersatuan untuk Indonesia Maju, dan mewakili KIM Kabupaten Purwakarta," tutur dia tersambung melalui WhatsApp nya.

Upacara di Istana hanya akan diikuti oleh Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana, Wakil Presiden Ma’ruf Amin beserta istri, dan beberapa menteri saja.

Sementara pejabat lain seperti kepala daerah, dan tamu undangan khusus dari negara sahabat dapat mengikuti upacara secara virtual, melalui aplikasi zoom Meeting. Jadi para peserta upacara HUT RI ke-75 ini diwajibkan mengenakan pakaian adat nusantara dan Aso mengenakan pakaian adat istiadat Sunda pula. 


Reporter: Yusup Bachtiar (KIM Kabupaten Purwakarta)