TP - PKK Kecamatan Purwakarta," Anti Hoaks & Bebas Pungli "

Sosialisasikan "Saber Pungli & Anti Hoak'' di aula Kantor Kelurahan Nagritengah
Purwakarta - Kegiatan rutin bulanan Tim Penggerak - PKK Kecamatan Purwakarta kali ini mengsosialisasikan "Saber Pungli & Anti Hoaks'' di aula Kantor Kelurahan Nagritengah.

TP-PKK Kec. Purwakarta mendeklarasikan diri untuk melawan pungli dan mencegah penyebaran informasi Hoax Bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Nagritengah, Brigadir polisi, Deni Suteja SE. yang Juga di Hadir Ketua TP-PKK Kec. Purwakarta, R.Nia Ratnawati, TP-PKK Nagritengah, Sri Setiawati, Seklur Dadang Akhmad Yani, SE. DPPKB, Eva Laelatul Fauziah.

"Sosialisasi ini sebagai upaya menghindari praktik pungli yang bertentangan dengan hukum, juga mencegah penyebaran & bahaya Hoax agar PKK bisa memfilter dan tidak terprovokasi oleh informasi yang bersifat fitnahan yang bisa memecah-belah persatuan NKRI,"Terang Bhabinkamtibmas Kelurahan Nagrikaler Tengah, Deni Suteja, SE di Purwakarta. Rabu(9/10/19).

Selain Itu,Dadang Akhmad Yani, SE selaku Seklur Nagritengah berharap TP-PKK sepulang dari acara itu bisa menerapkan materi yang didapat untuk keluarganya.

"Saya harap Kegiatan rutin PKK ini bisa berjalan lancar dan sepulangnya bisa memberikan masukan untuk suami tentang program pemerintah terutama mengenai Karhutla, K3, Saber Pungli & Anti Hoax," Tuturnya saat memberi sambutan.

Di waktu yang sama Ketua TP-PKK Kec. Purwakarta, R. Nia Ratnawati menandaskan evaluasi kegiatan rutin PKK pada bulan ini.

"Pada kesempatan ini saya memberikan evaluasi tatakelola organisasi agar penyusunan setiap acara terakomodir lagi, juga pada saat menyanyikan lagu wajib agar lebih semangat lagi karna itu bagian dari pengabdian untuk negara," Ulas Beliau pada saat memberikan materi.



(Wief)
KIM Kota Purwakarta